Kamis, 08 November 2018

0 SLENGE'AN : 13 Ajaran Ga' Sempurna


Gue Ary Sandhy Putra akan selalu ada dan hidup dalam barisan para pembangkang atas ketidakadilan sistem ekonomi politik yang tidak adil.


13 AJARAN GA SEMPURNA

01.  KITA HARUS ‘KRITIS
02.  BERJIWA ‘SOSIAL
03.  PENUH ‘SOLIDARITAS
04.  SALING ‘SETIA
05.  SELALU ‘MERDEKA
06.  HIDUP ‘SEDERHANA
07.  MENCINTAI ‘ALAM
08.  ‘MANUSIAWI
09.  BERANI UNTUK ‘BEDA
10.  MENJUNGJUNG ‘PERSAHABATAN
11.  PUNYA ‘ANGAN’ YANG TINGGI
12.  MENJADI ‘DIRI SENDIRI
13.  MEMBUKA ‘OTAK DAN HATI’ KITA

KESEMPURNAAN HANYA MILIK TUHAN



Senin, 16 April 2018

0 My Phone Number


Hoooooammmmpp.... Rasa kantuk masih terasa saat ku awali hari. Sejenak ku melamun tentang mimpiku semalam. Mungkin sebuah mimpi indah yang sebenarnya aku benci.
Sejenak ku ulurkan tangan untuk meraih handphone yang sedari malam menemamiku tidur. Nol delapan satu lima itulah waktu yang tertera di layar HP. Ternyata sudah agak siang tapi mengapa sepertinya sinar matahari enggan menyapaku. Segera ku beranjak dari tempat tidur tuk menghampiri kaca jendela.
Ku sibak tirai perlahan lahan dan pantas saja hari ini matahari enggan menyapaku. Ternyata cuaca hari ini tidak secerah biasanya. Mungkin inikah yang namanya matahari bersinar tapi tak terasa panas.
Kayaknya minum secangkir kopi dalam cuaca kayak gini enak kali yach, gumamku dalam hati. Tanpa pikir panjang langsung saja berangkat ke dapur siapkan keperluan untuk membuatnya. Yoman,,, ini hari aku rasa kopi nikmat sekali.

Jadilah seperti kopi pagi ini. Walau sendiri, namun memberi ketenangan dan inspirasi tanpa henti.
Cuma segelas kopi yang bercerita kepadaku bahwa yang hitam tak selalu kotor dan yang pahit tak selalu menyedihkan.
Jangan terburu buru dalam menjalani sesuatu nikmati saja apa yang ada, seperti halnya meminum kopi.

Saatnya jemari ini berselancar indah di atas layar HP. Menikmati hingar bingar dunia maya yang gak ada habisnya. Internet kini bisa dibilang merupakan suatu kebutuhan primer di era sekarang. Ya hanya dengan meihat HP kita sudah bisa mengetahui segala macam bentuk berita di luar sana.
Mungkin lima belas menit kurasa cukup untuk berselancar di dunia maya. Saatnya menjalani aktifitas di kehidupan nyata. Banyak mimpi yang harus diperjuangkan. Memang kadang hasil yang di dapat tidak sesuai dengan harapan. Ya inilah yang dinamakan kehidupan.

Apa kau percaya keberadaan yang tidak diketahui???
Tujuh kata ini mungkin mempunyai makna yang sangat mendalam.
Yang penting bukannya darimana kamu dapat pengetahuan itu, tapi dimana kamu bisa menerapkannya.

Di tangan kita ada peta menuju hari esok. Bahkan dibutuhkan sedikit lebih lama untuk sampai kesana, kita tidak bisa melupakan tujuan kita. Kita disesatkan oleh angin yang bertiup, matahari terbit menyinari jalan kita lagi.
Jika kita berjaan tanpa menyerah dan tak tergesa gesa, akhirnya bunga yang indah akan mekar.

Ketika aku lihat cahaya terang
Aku dapat merasakan kemana kan pergi
Di saat aku pijak dunia luar
Aku yakin semuanya akan ku nikmati

Takkan pernah aku takut
Takkan pernah aku sedih
Hadapi semua ini

Ketika aku lihat cahaya terang
Aku dapat menemukan tujuan hidupku
Hilanglah sudah semua masa laluku
Akan ku lewati semua dengan hal yang baru

Sepenggal lirik lagu dari album lima nol tujuh ini sangat menginspirasi hidup gue.
Tujuh tahun yang kualami bagai tersesat tak kenal arah yang pasti.
Jangan lupakan kewajiban lima waktu.



NB : Perhatikan penulisan angka dalam huruf